Heboh, Beredar SMS Penculikan Anak - Pelayangwap

Breaking

Recent Posts

Kamis, 04 November 2010

Heboh, Beredar SMS Penculikan Anak


PELAYANG BLOG - TEBO,MASYARAKAT Tebo saat ini diresahkan dengan beredar luasnya SMS penculikan anak untuk diambil organ tubuhnya. Beredarnya isu yang belum tentu kebenarannya ini terjadi sejak sepekan terakhir sehingga kini masyarakt Tebo, terutama kaum ibu benar-benar mencemaskan SMS yang beredar tersebut.
Pada saat ini, bukan hanya SMS berantai saja yang menyebarluas hingga kepelosok desa, bahkan kini isu dari mulut ke mulut menyebutkan benar-benar telah terjadi penculikan di salah satu desa di Tebo.
Informasi yang dihimpun harian ini, ternyata itu semua hanya isu. Karena sejauh ini belum ada kabar pasti yang didapatkan mengenai adanya kejadian penculikan di Tebo. Namun kabar tersebut telah terlanjur beredar luas, sehingga masyarakatpun dibuat ketar-ketir untuk melepaskan anaknya ke sekolah.
Isi SMS yang berhasil didapatkan tersebut yakni. "Forward from bapak Slamet Riyadi.
Sumber: Polres Oku Induk. Mohon maaf untuk semuanya, diumumkan bahwa ada penculikan anak. Sudah sampai di desa-desa. Sudah dapat lima anak yang diambil tubuhnya bagian dalamnya. Tersangka penculikannya belum terungkap dan kini sedang yang menyebar sebanyak 148 orang.
Yang diculiknya ada pemuda, pemudi, orang tua dan anak-anak. Tolong kirimkan ke semua nomor yang ada di kontak anda. Berita ini kenyataan. Mohon kerjasamanya. Waspadai mobil APV warna SILVER DENGAN NO POLISI B 1857 KK. Terima Kasih".Ternyata dampak dari SMS tersebut sangat besar, terbukti tak sedikit warga yang ketakutan dan mengawasi dan menjaga ketat anak- anak mereka, terutama yang masih sekolah di Bangku SD.
"Apakah benar kabar tersebut, kami menjadi khawatir terhadap anak kami yang biasa main diluar rumah, "ujar Wulan warga Muara Tebo.
"SMS telah menyebar, "kata Ayu, warga lainnya. Bahkan isu serupa juga telah menjalar ke Kecamatan Tebo Ulu. Mursalindo, warga desa Teluk Kembang Jambu Kecamatan Tebo Ulu juga mengaku sejak seminggu belakangan kabar tersebut beredar di masyarakat.
Bahkan katanya, dari kabar yang beredar penculikan terjadi di Kabupaten Sarolangun. Hingga berita ini diturunkan kapolres Tebo AKBP M,Arfin SIK belum bisa dikonfirmasi terkait SMS tersebut.
--------
sumber : http://www.bungoteboekspres.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas comment nya kawan. Silahkan datang kembali ke blog saya ini ya?