Pacu Sampan Kampo Diharap Bisa Jadi Kalender Pariwisata - Pelayangwap

Breaking

Recent Posts

Minggu, 25 Juli 2010

Pacu Sampan Kampo Diharap Bisa Jadi Kalender Pariwisata


Pangkalan Kerinci, Riau - Bertempat di Desa Sungai Ara Kecamatan Pelalawan Kamis (22 /7 /10) wakil bupati Pelalawan M Harris membuka kegiatan tahunan Pacu Sampan Kampo berupa rangkaian pesta rakyat Sungai Ara. Hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah kepala dinas di lingkungan Pemkab Pelalawan dan juga unsur Upika kecamatan Pelalawan.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Pelalawan M Harris menyampaikan dengan kegiatan Pacu sampan Kampo ini tetap bisa di selenggarakan dengan baik. "Namun mengapa kegiatan ini sampai hilang dari agenda kegiatan iven tahunan menjadi salah satu agenda pariwisata, dan ini mungkin hanya sebuah miskomunikasi mudah- mudahan kedepan bisa dimasukkan lagi," terangnya.
Wabub juga menyampaikan, selain kegiatan ini mengangkat budaya daerah namun juga tersimpan bentuk persatuan dan kebersamaan serta sama visi dalam memajukan daerah, apalagi tidak lama di Pelalawan akan digelar kegiatan Pemilukada.
"Saya juga meminta masyarakat dalam menghadapi pemilukada ini jangan mau di hasut oleh orang-orang yang sengaja membuat kekacauan, persoalan siapa saja yang didukung itu bebas ditentukan oleh masyarakat dengan catatan tetap menjaga kekompakan," paparnya.
Sementara Camat Pelalawan Martias, menyampaikan kegiatan pacu sampan kampo ini disamping bertujuan sebagai iven pariwisata tetapi juga merupakan implementasi kehidupan para tetua kita di masa lalu, yang bisa dikatakan hidup bekerja tidak bisa terlepas dari sungai dan juga sampan. "Meskipun hari ini untuk menuju Sungai Ara sudah bisa di tempuh dengan kendaraan roda empat, tetapi dengan ajang ini kita secara tidak lansung melestarikan budaya kita sendiri," ujarnya. (feb)
Sumber: http://www.riauterkini.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas comment nya kawan. Silahkan datang kembali ke blog saya ini ya?